Press Release Roadshow Zona Riau
Kamis, 9 april 2020
Via aplikasi zoom
Riau – Kamis, 9 April 2020. Departemen Bina Wilayah Sumatera Bagian Utara MITI Klaster Mahasiswa (Binwil SUMBAGUT MITI KM) tetap bisa melaksanakan roadshow di tengah pandemi Covid-19 dengan menggunakan alternatif secara online tanpa harus tatap muka. Roadshow online ini terselenggara dengan baik, melalui Plattform Zoom yang dimulai pada pukul 20.15-22.00 WIB. Roadshow online ini diikuti oleh calon mitra dari beberapa organisasi keilmuan yang ada di Riau, diantaranya adalah Fisip Scientific Club Universitas Riau (FSC), Komunitas Penalaran Faperta Universitas Riau (KPRF), dan Lingkas Inspirasi FKIP Universitas Riau (LIFKIP). Selain calon-calon mitra yang bergabung di roadshow online tahun ini, mitra-mitra sebelumnya seperti Universitas Riau Cendekia (URC) dan Lembaga Pengkajian Ilmiah dan Informasi (LPII) turut serta dalam roadshow kali ini. Ada sekitar 20 partisipan yang mengikuti roadshow online ini termasuk diantaranya juga Koordinator Wilayah Binwil Sumbagut MITI KM beserta staffnya.
Kegiatan roadshow online ini dibuka oleh moderator yaitu Ilman Arif dan dilanjutkan dengan pemaparan oleh Andre Gusli selaku Koordinator Binwil MITI KM Zona SUMBAGUT. Roadshow ini membahas terkait pengenalan organisasi MITI KM kepada calon mitra, sistem pembinaan mitra dari MITI KM, dan bentuk kerjasama yang akan dilaksanakan. Walaupun dilaksanakan secara online, kondisi yang terbatas ini tidak mengurangi semangat dari calon mitra dari awal kegiatan hingga akhir. Baik mitra maupun calon mitra dapat berkontribusi dalam menyampaikan pertanyaan maupun ide-ide.